Dajan Peken, Kamis, 22 September 2022.
Sosialisasi Tentang Kesehatan Reproduksi Calon Pengantin dan Pasangan Usia Subur. Acara dilaksanakan di Kantor Desa Dajan Peken pada pukul 09.00 Wita sampai dengan selesai, kegiatan ini diselenggarakan oleh Puskesmas Tabanan III yang bekerjasama dengan Pemerintah Desa Dajan Peken.
Turut hadir Perbekel Desa Dajan Peken sekaligus membuka acara ini. Giat pertemuan dan koordinasi dilaksanakan dengan Lembaga Agama/Adat, Kepala Kewilayahan, serta Kader Posyandu Desa Dajan Peken. Tujuan dari kegiatan ini merupakan langkah pencegahan Stunting di Desa Dajan Peken, selain itu guna menjaga kesehatan para calon pengantin serta pasangan usia subur sejak dini. Ini merupakan sinergitas bersama demi wujudkan masyarakat yang sehat dan sejahtera di Desa Dajan Peken.